Skor : 7.3 / 10
Ryder (John Travolta) dan kelompoknya, termasuk di dalamnya, Phil Ramos (Luis Guzman) yang seorang mantan masinis dan narapidana kasus pembunuhan menumpangi sebuah subway (kereta api bawah tanah) dengan nomor Pelham 123. Disebut Pelham 123 karena subway itu selalu berangkat dari Pelham Bay Park Station pada pukul 1:23 siang. Ryder dan kelompoknya bermaksud membajak Pelham 123. Mereka berhasil menguasai masinis dan petugas peron Pelham 123. Mereka memaksa petugas untuk memutuskan penghubung sebagian gerbong dan memerintahkan agar menjalankan subway bergerak mundur dan berhenti. Keberadaan Ryder dan kelompoknya yang semula tidak diketahui oleh para penumpang Pelham 123, akhirnya terbongkar setelah seorang polisi yang juga merupakan penumpang mengetahui kejanggalan yang terjadi di dalam subway. Tetapi sayang salah satu pembajak berhasil membunuh polisi itu. Ryder berhasil menyandera banyak penumpang dalam gerbong.