Skor : 6.8 / 10
Demi melindungi putri tunggalnya, Mavis (Selena Gomez), Count Dracula (Adam Sandler) membangun sebuah Hotel Transylvania. Hotel Transylvania sengaja dibangun di sebuah tempat yang jauh dari jangkauan manusia yang suka memburu monster. Setiap tahun, Dracula selalu mengundang teman-teman untuk mengunjungi Hotel Transylvania, dan merayakan ulang tahun Mavis. Beberapa diantaranya adalah Zombie, Frankenstein, Invisible Man, Wayne, Quasimodo, dan masih banyak lagi. Mereka sangat menyukai Hotel Transylvania. Berbagai fasilitas hotel untuk memanjakan para monster tersedia lengkap di sana. Tempatnya yang sangat terpencil juga membuat para tamu merasa aman.