25 Juli 2015

Haider (2014)

Haider : Bagus, Terinspirasi dari Cerita Hamlet'nya William Shakespeare 
<img src="Haider.jpg" alt="Haider Cover">
Skor       :  8.0 / 10
Haider (2014) on IMDb 
Beberapa waktu yang lalu (cukup lama juga sih), saya meminta rekomendasi film India bertema keluarga yang layak tonton kepada seorang teman di komunitas film yang sangat-sangat hobi sekali (hehe) nonton film India dan waktu itu, saya disarankan menonton film India berjudul Haider. Sepintas saya lirik di IMDB (Internet Movie Database), Haider mendapat skor yang sangat bagus (di atas 8) dan teman saya bilang kalau Haider ini Hamlet'nya India. Itu lho, Hamlet maha karya drama tragedi yang ditulis oleh sastrawan Inggris tersohor William Shakespeare. Siapa sih yang tidak tahu nama besar William Shakespeare? Beberapa karyanya seperti Romeo and Juliet, Macbeth dan Hamlet sudah dikenal banyak orang. Jujur saya baru sekali menonton Hamlet, itupun sudah lama dan sudah lupa ceritanya hehe. Ok langsung saja ya ke reviewnya...

[Read More - Baca Selengkapnya..]

12 Juli 2015

Malam Satu Suro (1988)

Film Horor Romantis, Sundel Bolong'nya Bisa Main Piano Sambil Nyanyi Lagunya Vina Panduwinata, Hahaha!!
<img src="Malam Satu Suro.jpg" alt="Malam Satu Suro Cover">
Skor       :  6.5 / 10
"Koh, owe mau bakpao'nya 10 ya...", itulah sepenggal dialog yang menggelikan dalam film Malam Satu Suro yang terlontar dari mulut Suketi (Suzzanna) yang ternyata adalah Sundel Bolong yang ceritanya lagi ngidam bakpao hahahha, asli ngakak!!!, Sundel Bolong koq ngidam bakpao. Yaa, film yang disutradarai oleh Sisworo Gautama Putra dan diproduseri oleh Ram Soraya ini bercerita tentang dendam kesumat seorang wanita bernama Suketi yang mati karena diperkosa. Arwahnya gentayangan dan menuntut balas, hingga pada suatu malam, tepatnya malam satu suro sepasang suami istri, Ki Rengga (seorang dukun Jawa sakti) dan istrinya yang tidak mempunyai anak bermaksud mengangkat Suketi menjadi anak asuh. Ki Rengga kemudian membangkitkan Suketi dari kuburnya dan memasang paku keramat pada kepala Suketi, seketika itu juga Suketi berubah wujud menjadi manusia, seorang gadis yang sangat cantik dan diasuh di tengah hutan Alas Roban oleh Ki Rengga dan istrinya.
[Read More - Baca Selengkapnya..]

11 Juli 2015

Les Triplettes de Belleville (2003)

Kasih Ibu Sepanjang Masa, Kasih Nenek Seluas Samudra ^_^
<img src="Les Triplettes de Belleville.jpg" alt="Les Triplettes de Belleville Cover">
Skor       :  9.0 / 10
The Triplets of Belleville (2003) on IMDb 
Beberapa minggu yang lalu, komunitas tempat saya menyalurkan hobi nonton (Arek Nonton) mendapatkan kesempatan menghadiri festival pemutaran cinema Prancis yang diselenggarakan di Auditorium IFI (Institute Francais Indonesia) yang lokasinya berada di dalam kompleks pertokoan AJBS Surabaya. Senangnya bisa mendapatkan kesempatan ini karena memang even ini tidak dipungut biaya sepeser pun alias gratis. Even diselenggarakan 1 minggu sekali (setiap hari Kamis) dengan memutar film yang berbeda-beda setiap minggunya dan baru saja berakhir pada Kamis lalu, 25 Juni 2015. Karena even diadakan bukan pada akhir Minggu, jadi tidak setiap Kamis saya bisa hadir dan kebetulan salah satu film yang ditayangkan dalam even ini sudah pernah saya tonton dan juga sudah saya review di blog ini, yaitu L'Illusionniste. Saat itu saya memilih menonton film Les Triplettes de Belleville yang akan saya review. Ok langsung saja, marii...
[Read More - Baca Selengkapnya..]

10 Juli 2015

Minions (2015)

Lucu Sih Iya, Tapi Nggak Sebagus yang Sebelumnya
<img src="Minions.jpg" alt="Minions Cover">
Skor       :  6.0 / 10
Minions (2015) on IMDb 
Pappaa pppaappaa rapppaa ppaaa aaaaa.....aaaa,,,,,,,, Itulah sepenggal ucapan Minion yang menjadi pembuka dimulainya film ini, cukup lucu dan menggelitik. Dalam prekuelnya kali ini, kenapa saya menyebut ini prekuel? Ya karena film ini menceritakan kisah minion sebelum bertemu dengan Dr. Gru di Despicable Me, cerita berfokus pada kehidupan minion dalam mencari Boss untuk di jadikan 'tempat' mengabdi. Diceritakan kalau minion itu sudah ada beribu-ribu tahun lamanya (sejak zaman Dinosaurus). Minion hidup berkelompok dan baru merasa bahagia jika mereka memiliki Boss untuk dilayani. Di mata Minion, sosok yang paling pantas menjadi Boss mereka adalah yang paling kuat, berani dan tidak terkalahkan. Sudah tidak terhitung berapa macam sosok yang pernah menjadi Boss mereka, mulai dari T-Rex si dinosaurus, Kera, Yeti bahkan manusia purba. 
[Read More - Baca Selengkapnya..]

2 Juni 2015

Cinderella (2015)

Dongeng Masa Kecil yang Diangkat Kembali ke Layar Lebar dengan Versi yang Sedikit Berbeda
<img src="Cinderella.jpg" alt="Cinderella Cover">
Skor       :  7.5 / 10
Cinderella (2015) on IMDb 
Sinopsis :
Rasa bahagia karena kebersamaan yang dirasakan oleh Ella (Lily James), Ayah (Ben Chaplin) dan Ibunya harus berakhir, karena Sang Ibu meninggal akibat sakit keras. Sebelum meninggal, Sang Ibu sempat berpesan kepada Ella untuk selalu berbuat baik dan berani melakukan apapun, ya tentu saja dengan konteks berani untuk sesuatu yang benar. Meskipun Sang Ibu telah tiada, Ella dan ayahnya selalu mengingat masa-masa indah mereka ketika bersamanya. Keduanya tetap melanjutkan kehidupan yang bahagia meskipun hanya berdua. Hingga pada suatu hari, Sang Ayah mengatakan maksudnya kepada Ella untuk menikahi seorang janda (Cate Blanchett) yang memiliki 2 anak gadis, Drisella (Sophie McShera) dan Anastasia (Holiday Granger). Karena ingin ayahnya bahagia, Ella mendukung rencana ayahnya itu. Beberapa hari kemudian, setelah pernikahan datanglah janda itu bersama kedua anaknya dan tinggal bersama Ella dan ayahnya. Sang Ibu Tiri yang pada mulanya yaaaa... bisa dibilang lumayan baik, mulai berubah karena rasa iri hati terhadap cinta sejati yang dimiliki oleh Ella dan Ayahnya kepada Ibu Kandungnya yang sudah meninggal. Ya, Ella dan ayahnya tidak akan pernah melupakan Ibu Kandung Ella.
[Read More - Baca Selengkapnya..]