29 Agustus 2013

The Great Gatsby (2013)

Mengingatkan Saya pada Moulin Rouge, Sama Bagusnya
<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Cover">
Pemain :  Leonardo DiCaprio, Tobey Maguire, Carey Mulligan, Joel Edgerton, Isla Fisher
Skor      :  7.6 / 10
The Great Gatsby (2013) on IMDb 
Nick Carraway (Tobey Maguire) adalah pecandu alkohol yang menjalani terapi di sebuah sanatorium. Nick sudah mengalami kekecewaan yang dalam, jijik pada semua hal dan enggan untuk bertemu dengan siapapun. Hanya satu orang yang ingin ia temui, yaitu Jay Gatsby (Leonardo DiCaprio). Gatsby adalah tetangga Nick. Di mata Nick, Gatsby adalah seorang yang penuh pengharapan yang pernah ia temui. Dokter mendengarkan kisah Nick untuk beberapa menit, sebelum Nick akhirnya malas untuk melanjutkan ceritanya. 

Dokter kemudian menyarankan supaya Nick menuliskan kisahnya, jika menulis dapat memberikannya ketenangan. Nick akhirnya melanjutkan ceritanya ke dalam sebuah tulisan.

<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Nick menceritakan semua kisahnya dengan tulisan">
Nick menceritakan semua kisahnya dengan tulisan
Pada tahun 1922, perekonomian Amerika sedang mencapai puncak kejayaan, pasar saham melonjak dan Nick mencoba peruntungan menjadi seorang broker. Nick kemudian menyewa sebuah rumah sederhana dekat Long Island, tepatnya di West Egg yang sekitarnya banyak terdapat vila-vila mewah. Di sebelah rumah Nick terdapat bangunan seperti istana megah yang tidak lain adalah tempat tinggal Gatsby. 

<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Rumah Jay Gatsby">
Rumah Jay Gatsby
Gatsby adalah seorang yang sangat misterius, identitas dan wajah Gatsby tidak banyak diketahui. Satu hal yang diketahui Nick, Gatsby sering mengamatinya dari balik jendela secara diam-diam. Gatsby juga sering mengadakan pesta mewah di rumahnya. Semua orang dari segala kalangan, termasuk pengusaha, artis, mafia, pemerintahan, olahragawan hingga rakyat biasa, baik yang diundang maupun tidak diundang datang ke pesta itu.

Sepupu perempuan Nick, Daisy Buchanan (Carrey Mulligan) ingin menjodohkan Nick dengan Jordan Baker (Elizabeth Debicki), seorang pemain golf. Daisy mengundang keduanya untuk makan malam di rumahnya. Saat makan malam itu, Nick mengetahui kalau suami Daisy, Tom Buchanan (Joel Edgerton) memiliki seorang wanita selingkuhan. Sedangkan Jordan sendiri adalah sosok wanita yang arogan, aneh dan sering menghadiri pesta di rumah Gatsby.


<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Tom Buchanan">
Tom Buchanan
Pada suatu kesempatan, Tom mengajak Nick ke New York untuk makan siang. Tapi di tengah perjalanan, saat tiba di sebuah tempat kumuh dan penuh polusi bernama The Valley of Ashes, Tom mengajak Nick turun dari kereta dan pergi ke bengkel milik Wilson. Di bengkel itu, Nick bertemu dengan istri Wilson, Myrtle (Isla Fisher) yang ternyata adalah selingkuhan Tom. Sepertinya Tom sering mengunjungi Myrtle dan Wilson belum mengetahui hubungan gelap istrinya dengan Tom. Tom memberi Myrtle uang untuk menyusulnya ke New York. Malam itu, mereka berpesta dan mabuk-mabukan semalam suntuk.

Keesokan harinya, Nick sudah berada di rumahnya, West Egg. Seorang yang diketahui sebagai suruhan Gatsby, mendatangi rumah Nick dan mengantarkan undangan pesta untuknya. Nick sangat senang sekali menerima undangan itu karena tidak semua orang menerima undangan dari Gatsby, bahkan banyak diantaranya datang tanpa diundang.   

<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Undangan dari Gatsby untuk Nick">
Undangan dari Gatsby untuk Nick

<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Jay Gatsby">
Jay Gatsby

Nick hadir di pesta itu dan bertemu dengan Gatsby. Jordan juga hadir di pesta malam itu. Gatsby meminta tolong kepada Jordan untuk menyampaikan kepada Nick kalau ia ingin bertemu dengan sepupunya, Daisy. Ternyata sebelum menikah dengan Tom, Gatsby dan Daisy sepasang kekasih. Gatsby adalah seorang tentara dan terpaksa meninggalkan Daisy untuk bertugas. Kemudian datanglah Tom dan mengajak Daisy menikah.


Nick tidak langsung mempercayai perkataan Jordan tentang kisah Gatsby dan Daisy. Nick merasa melakukan hal yang salah jika mempertemukan sepupunya yang sudah menikah dengan pria lain. Nick tidak mengetahui identitas Gatsby. Nick juga menaruh curiga terhadap kekayaan Gatsby yang tidak jelas dari mana asalnya. Tapi karena rasa penasaran dan kasihan terhadap Gatsby, Nick akhirnya mau mempertemukan Gatsby dengan Daisy, tanpa memberi tahu Daisy terlebih dulu, sebagai kejutan.

<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Nick mempertemukan Gatsby dengan Daisy">
Nick mempertemukan Gatsby dengan Daisy
Apa yang dikatakan Jordan kepada Nick ternyata benar. Daisy dan Gatsby sudah saling mengenal dan pernah saling mencintai. Perpisahan mereka dikarenakan Gatsby harus berperang dan ibu Daisy juga tidak menyukai Gatsby karena miskin. Sekarang, Gatsby sudah menjadi jutawan dan berusaha untuk menemui Daisy kembali. Ia sengaja membeli rumah yang berada tepat di seberang teluk yang menghadap ke rumah Daisy. Gatsby juga sengaja sering mengadakan pesta di rumahnya agar suatu saat nanti Daisy mau datang ke pesta itu, tapi ternyata Daisy tidak pernah sekalipun datang ke pestanya.

Setelah bertemu dan yakin kalau Daisy masih mencintainya seperti dulu, Gatsby meminta Daisy untuk mengatakan terus-terang kepada Tom kalau orang yang selama ini ia cintai adalah Gatsby, bukan Tom.

<img src="The Great Gatsby.jpg" alt="The Great Gatsby Daisy dan Gatsby">
Daisy dan Gatsby
Awal perkenalan saya dengan The Great Gatsby sebetulnya sudah lama, yaitu dari sebuah film Korea, Birth of a Rich Man, yang menggunakan novel The Great Gatsby sebagai properti film. Review Birth of a Rich Man, bisa Anda baca di link berikut : http://www.reviewcinema.com/2012/03/birth-of-rich-man.html. Singkatnya film itu bercerita tentang seorang anak hasil hubungan gelap antara pria jutawan dan wanita biasa. Karena pria itu memiliki keperluan yang mendesak, keduanya berpisah. Pria jutawan menuliskan nomer teleponnya di dalam sampul novel The Great Gatsby dan memberikannya kepada wanita itu supaya menghubunginya. Tapi karena suatu hal novel itu hilang, padahal novel itu menjadi satu-satunya petunjuk untuk mencari tahu identitas pria itu. Sejak saat itu, saya penasaran dan bertanya mengapa Birth of a Rich Man menggunakan novel The Great Gatsby sebagai properti.  

Dan setelah saya menonton film The Great Gatsby yang diangkat dari novel berjudul sama, karangan penulis Amerika F. Scott Fitzgerald, setidaknya saya sedikit mengerti. Ada sedikit kemiripan antara isi buku dengan film Birth of a Richman, yaitu pria jutawan dengan identitas yang misterius. Berikut gambar novel The Great Gatsby yang saya ambil dari http://www.huffingtonpost.co.uk

Novel The Great Gatsby
Menonton The Great Gatsby langsung mengingatkan saya dengan Moulin Rouge. Tipe ceritanya hampir sama, bercerita tentang kisah cinta tragis di tengah hingar bingar musik yang sedang booming saat itu (jazz di The Great Gatsby dan klasik modern di Moulin Rouge). Gaya penyampaian cerita dengan musik, tarian, dan romantismenya sangat mirip karena memang kedua film ini disutradarai oleh orang yang sama, yaitu Baz Luhrmann. 

Meskipun keduanya mirip, The Great Gatsby masih tetap memiliki kelebihan sendiri untuk ditonton. Maguire dan DiCaprio bermain sangat bagus di film ini. Maguire mampu menceritakan kisahnya dengan sangat baik, beberapa kali saya hampir tidak bisa membedakan saat Maguire benar-benar berdialog atau hanya membacakan kisahnya. Sementara DiCaprio, berhasil memerankan berbagai watak untuk karakter Gatsby, mulai dari pria kesepian, pria pemalu yang sedang jatuh cinta, sahabat hingga seorang mafia yang selalu optimis dan sangat marah jika ada yang menyerangnya.

Bagi Anda yang kurang menyukai film drama karena banyaknya dialog dan adegan yang mungkin membosankan, misteri identitas siapa Gatsby sebenarnya, cukup bisa membuat Anda tetap duduk dan bersabar hingga film berakhir. Sebuah tragedi yang terjadi di akhir film membuat saya berpendapat, semakin mendekati akhir, cerita The Great Gatsby semakin lama semakin bagus.

Beberapa makna yang bisa saya ambil dari film ini adalah:
  • Janganlah kita merasa cepat putus asa. Selalu optimis, memiliki harapan dan belajar dari masa lalu
  • Kehidupan yang mengutamakan materi dapat menyebabkan kita kehilangan tatanan moral
  • Saat kita berada di atas, kita tidak akan pernah mengetahui siapa teman kita yang sebenarnya. Kita hanya akan mengetahuinya saat kita berada di bawah, mereka yang tetap berada bersama kita, itulah teman kita yang sebenarnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar